Berantas Narkoba BNN Gandengan Dishub Banten

koranbanten.com – Demi terciptanya lingkungan masyarakat yang bersih dari penyalahgunaan narkoba Badan Narkotika Nasional (BNN) Banten bekerjasama dengan Dinas Perhubungan dan Transportasi Provinsi Banten mengadakan kegiatan pemeriksaan urin kepada para sopir bus, guna memberikan kenyamanan dan keselamatan para penumpang.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pemberdayaan Masyaraka, BNN Provinsi Banten, Letkol Sugiono mengungkapkan pelaksanaan tes urin ini dimaksudkan agar para sopir bersih dari penyalahgunaan narkoba, sehingga tidak membahayakan keselamatan jiwa penumpang. Dari hasil pemeriksaan urine ini tidak ditemukan indikasi penyalahgunaan narkoba.

Bacaan Lainnya

“Screening test ini memang dalam rangka mendapatkan petunjuk awal ada tidaknya pengemudi umum yang memakai narkoba,”katanya

Sugiono menyampaikan, operasi tersebut diharapkan mengurangi kecelakaan lalu lintas yang disebabkan pengemudi angkutan umum memakai narkoba. “Banyak kasus pengemudi umum mengalami kecelakaan yang akhirnya menimbulkan korban banyak karena narkoba. Karena itu, kami akan giatkan operasi ini,” tandas Sugiono.(ADVERTORIAL)

Pos terkait