Hadir Di Kota Serang, Sate Taichan Mesteer Foodi Siap Goyang Lidah Anda

koranbanten.com – Siapa tidak kenal dengan sate taichan ? berbeda dengan sate pada umumnya, sate taichan memiliki tampilan daging yang cenderung masih putih. Tak hanya itu, sate ini juga tidak dilengkapi dengan bumbu kacang, melainkan sambal cabai. Uniknya lagi, rasa asin, asam dan pedas menjadi satu dalam hidangan sate taichan. Perpaduan rasanya dengan tekstur daging ayam yang lembut ini akan membuat siapa saja yang menyantapnya jadi ketagihan.

Pada tahun 2016 sate taichan sempat meraih popularitas tinggi. Peminat sate taichan terus meningkat hingga saat ini. Hal itu terbukti dari banyaknya kedai atau pedagang kaki lima yang menjual sate taichan.

Bacaan Lainnya

Di Serang, ada beberapa tempat yang menjual sate taichan. Salah satunya Mesteer Foodi yang berada di jalan KH.Abdul Fatah Warung Pojok Kota Serang. Ciri khas dari Sate Taichan yang disuguhkan disini adalah adanya sate dengkul taichan dan nasi castrol atau gonjleng dengan kepedasan sesuai selera pengunjung yang terdiri dari tiga level.

“Sengaja saya mengunggulkan sate taichan dengkul, agar tidak terkesan copy paste dari sate taichan daerah lain, jadi kalau orang cari sate taichan dengkul yah adanya di serang. Untuk menambah kenikmatan dan mengangkat budaya Kota Serang saya juga memadukan sate taichan dengan nasi castrol atau gonjleng,” ujar Chef Ranu Visudha Konsultan kedai sate taichan Mesteer Foodi, saat ditemui dikedainya, rabu (24/05).

Dikatakan Chef Ranu keunggulan dari kedai Mesteer foodi, selain sate taichan dengkul ada juga beberapa menu yang bisa menjadi pilihan seperti, sate ayam taichan, sate kambing taichan, sate bebek taichan, dan sate lidah taichan.

“Nantinya agar konsumen tidak bosen, saya akan menyediakan konsep ngegrill sendiri, dan menambah menu seperti stemboat dan lainnya yang digemari oleh anak muda, sebagai item pendukung,” jelasnya. (kie)

Pos terkait