Saran Livia Lancelot untuk Indonesia Agar Sukses di Indo MXGP Berikutnya

Gelaran perdana Indo MXGP berjalan kurang lancar. Juara bertahan kelas wanita memberi saran untuk penyelenggara.

Seri Indo MXGP sudah berlangsung 4-5 Maret 2017 di GOR Sahabuddin, Pangkalpinang. Beberapa sesi lomba harus dibatalkan, karena kondisi lintasan yang sudah tak mendukung lagi untuk dilangsungkan balapan.

Bacaan Lainnya

Di race pertama, kelas MXGP dan MX2 hanya menjalani sesi latihan bebas pertama. Sementara sesi kualifikasi dan race 1 dibatalkan.

Sementara itu di kelas MXW, seluruh rangkaian balapan dipentaskan. Ada keluhan dari beberapa pebalap karena hal itu seperti dipaksakan. Juara dunia 2016, Livia Lancelot, memberikan saran seusai perhelatan Indo MXGP.

“Di sini hujan terus sepanjang hari, dan kalian tak terbiasa membangun trek motocross untuk kejuaraan dunia. Tapi, ada jeda nyaris 48 jam tak turun hujan dan lintasan tak juga kering, lintasan tetap sangat dalam dansoft,” kata Livia saat berbincang dengan pewarta.

“Masalahnya adalah hujan, bukan hujan di hari ini, tapi hujan sejak dua bulan lalu. Sangat banyak turun hujan di periode itu. Apa yang bisa Anda lakukan dengan trek, tak ada.”

“Menjadi pekerjaan seseorang untuk mengirim perancang trek yang bagus, bisa memilih tanggal yang tepat untuk balapan. Saya hanya pebalap dan hanya datang ke sini untuk membalap di kondisi yang bagus bukan bermain lotere seperti ini.”

“Ini bukan salah Indonesia, hanya saja tak ada persiapan yang bagus untuk menggelar kejuaraan dunia. Tapi sekali lagi, cuaca ini sudah kita ketahui,” tambah pebalap 29 tahun itu. @OPIK

Pos terkait