KORANBANTEN.COM – Sebuah jargon yang dimiliki Rumah Dunia (RD) “Simpan Golokmu Asah Penamu” dari Toto ST Radik yang digaungkan sejak RD pertama kali berdiri rupanya menempel di berbagai kalangan. Bahkan para pendekar mancan guling, mengingat hal tersebut.
Untuk mengenang jargon tersebut, sebanyak 25 pendekar Macan Guling, dengan dipimpin langsung oleh ketua Cimande Macan Guling Banten, Denny Arisandhie bersilaturahmi ke Markas RD di kawasan Ciloang, Kota Serang. Minggu (2/8/2020).
Denny mengatakan kegiatan tersebut untuk untuk menjalin silaturahmi antara sesama pemangku kepentingan Kota Serang dan Provinsi Banten. Selama ini Peguron Macan Guling maupun RD sama-sama berjuang.
“Dalam hal pemberdayaan SDM Kota Serang dan Banten umumnya. Apalagi tujuan kita kan sama, yakni ikut membangun Banten yang kita cintai,” kata Denny.
Denny menambahkan dirinya memberikan tantangan kepada para penulis di Rumah Dunia untuk menulis novel tentang Sultan Ageng Tirtayasa. Saya pernah membaca novel tentang Gajah Mada. “Sangat menarik untuk data Sultan Ageng Tirtayasa, saya siap bantu mengirimkan data-datanya, ” tambah Denny.
Dalam kunjungan ini, selain melihat-lihat berbagai fasilitas yang ada di RD, para pendekar Macan Guling juga berdiskusi seputar persoalan literasi di Kota Serang. Termasuk di antaranya capaian dan torehan prestasi RD dalam bidang literasi. Salah seorang pendekar, Mayo Dirgantara, dalam kesempatan ini mendapat bingkisan novel “Balada Si Roy” karya Gol A Gong sendiri.
Sementara itu Gol A Gong menyampaikan pihaknya menyambut baik silaturahmi dari pendekar Macan Guling, dan dirinya pun tertarik akan pendekar yang menyukai serta memahami literasi merupakan fenemona yang membahagiakan.
“Kami sesama pendekar yang ingin memajukan provinsi banten dengan cara atau metode yang miliki di RD adalah pendekar literasi,” ujar Gol A Gong.
Sebagai komunitas yang juga kerap menampilkan pertunjukan seni budaya Banten, Gong juga menawarkan Peguron Macan Guling untuk dapat tampil dalam sebuah acara di RD di masa mendatang. Dan tawaran tersebut disambut baik oleh pendekar Macan Guling. “Ayo, kami siap!” kata Panglima Macan Guling Banten, Joni Agus Mauludi. (rls)