koranbanten.com – Kepala BP2MI Pusat Benny Rhamdani mengajak rombongan Disnaker dari Kota/Kabupaten se-Provinsi Banten untuk mengunjungi Command Center.
Benny juga mengajak rombongan Disnaker dari Kota/Kabupaten se-Provinsi Banten untuk masuk ke Ruang Data.
Saat berkeliling mengunjungi Comannd Center, Benny menjelaskan bahwa di dalam ruangan Data, seluruh identitas PMI itu semuanya tercatat.
“Mulai dari Gaji, alamat, tempat bekerja, Jabatan, dan lain sebagainya,” tandasnya.
Dalam kegiatan tersebut juga diperlihatkan jumlah PMI dari masing-masing kota/kabupaten se-Provinsi Banten.
Dalam data tersebut, Jumlah PMI di Provinsi Banten sebanyak 92.519 orang.
“Untuk Eropa dan Timur Tengah sebanyak 67.533, untuk asia dan afrika sebanyak 23.665, sementara itu untuk Amerika dan Pasifik sebanyak 1.321 orang,” imbuhnya. (Dede).