Cegah Masuknya Barang Terlarang, 13 Petugas LPP Tangerang Diberikan Pelatihan Penggunaan X-Ray

KORANBANTEN.COM – Sebagai upaya optimalisasi pencegahan masuknya barang-barang terlarang, Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang melaksanakan pelatihan kepada 13 orang petugas Lapas. Tidak hanya dari jajaran pengamanan, petugas yang terpilih juga dari bagian lain seperti registrasi, kamtib, urusan umum, serta 3 orang CPNS.

Hadir pula dalam kegiatan tersebut, Kalapas Perempuan Kelas IIA Tangerang, Kepala KPLP, Kasi Bimbingan Narapidana dan Kasubsi Pelaporan dan Tata Tertib. Kamis (04/02).

Bacaan Lainnya

Bertempat di Ruang Binapi, Kalapas berharap dengan adanya pelatihan seperti ini peserta dapat mendapatkan ilmu sehingga dapat diterapkan untuk meminimalisir gangguan keamanan dan ketertiban serta mencegah masuknya barang-barang terlarang

“Pelatihan itu sangat penting mengingat penghuni lapas mayoritas merupakan para penyalahguna narkoba yang rentan dengan peredaran dan penyelundupan narkoba ke dalam lapas. Dengan pelatihan dan penggunaan sarana teknologi ini pemeriksaan barang-barang yang akan masuk juga dapat terseleksi dengan mudah dan efektif,” ungkap Kalapas.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian materi oleh Rusdianto dari bagian Registrasi yang telah mengikuti pelatihan mengenai penggunaan x-ray. Dilakukan juga praktik langsung penggunaan mesin x-ray oleh peserta pelatihan.(Dede).

Pos terkait