Ditengah Pandemi Covid-19, Nelayan Muara Binuangeun Panen Hasil Tangkapan Ikan

KORANBANTEN.COM – Ditengah melonjaknya kasus covid-19 khusus nya di Kabupaten Lebak, nelayan Muara Binuangeun, Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak, mendapatkan hasil tangkapan ikan yang lumayan.

Hal tersebut dikatakan Nurman, Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Lebak.

Bacaan Lainnya

“Iya sedang banyak hasil tangkapan ikannya, khususnya ikan tongkol, soalna ini mulai gelap bulan,” kata Nurman, saat dikonfirmasi, Rabu, (30/06/2021).

Lebih lanjut Nurman, menuturkan, ini terjadi dari beberapa hari lalu hingga hari ini, para nelayan mendapatkan hasil tangkapan yang lumayan.

“Alhamdulillah, dimasa pandemi ini pastinya dengan hasil tangkapan yang cukup memuaskan ini akan membantu perekonomian para nelayan khususnya nelayan Muara Binuangeun,” ujar Nurman.

Tak hanya itu, Nurman pun mengimbau kepada para nelayan untuk selalu waspada terhadap penyebaran covid-19.

“Kita tahu bahwasannya Kabupaten Lebak saat ini sudah zona merah, ini perlu ekstra waspada dan berupaya dalam pencegahan penyebaran covid-19, para nelayan Agar pada divaksin dan menjaga protokol kesehatan sebagai upaya kita bersama dalam melindungi diri dari ancaman penyebaran covid-19,” pungkasnya.

(Usep).

Pos terkait