Giat Apel Pagi Polsek Cipocokjaya

Koranbanten.com– Disiplin berasal dari bahasa latin Discere yang berarti belaja, sikap mental seseorang yang mengandung kerelaan mematuhi, ketentuan, peraturan, dan norma yang berlaku dalam menunaikan tugas dan tanggung jawab. Tanggung jawab, baik yang berhubungan dengan waktu maupun terhadap kewajiban dan hak. sikap kejiwaan seseorang atau sekelompok yang senantiasa berkehendak untuk mengikuti atau mematuhi keputusan yang telah ditetapkan. Disiplin dapat juga diartikan sebagai sikap menumbuhkan kendali diri, karakter atau keteraturan, dan efisiensi,control menegakkan kepatuhan atau pemerintahh.

 

Bacaan Lainnya

Tujuan dilaksanakannya Apel Pagi setiap hari diantaranya untuk meningkatkan anggota, tuntutan perubahan pola pikir (mindset) dan Kedisiplinan, komitmen untuk selalu secara bersama, memahami dan menerapkan  peningkatan disiplin pegawai tidak hanya terkait jam masuk dan pulang kerja

 

Saat ditemui di Kantor Kepolisian Sektor Cipocok Jaya Kacamatan Cipocok Jaya Kabupaten Serang, Kompol H. Zainal Arifin, MA, selaku kapolsek mengatakan, pihaknya mempunyai cara Khusus untuk mengoptimalkan kinerja segenap jajaran Polsek Cipocok Jaya. Salah satunya adalah dengan terus menggenjot displin anggotanya.

 

“Kami selalu menggelar Apel Pagi setiap harinya. Apel pagi ini bertujuan selain meningkatkan kebersamaan, juga berguna sebagai wahana koordinasi segenap jajaran Polsek Cipocok Jaya,” ujar Zainal

(opik Rahman Malik )

Pos terkait