GOES TO CAMPUS, PDDI DKI DAN PMI KOLABORASI DENGAN PERBANAS INSTITUTE ADAKAN DONOR DARAH

PMI bersama Perhimpunan Donor Darah Indonesia (PDDI) DKI Jakarta selenggarakan Donor Darah bekerjasama dengan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Perbanas Institute, di Auditorium 3, Kampus Perbanas, Setiabudi, Jakarta Selatan pada Kamis, 22 Mei 2025. Kegiatan Donor Darah Ini dibagi dalam dua sesi dimulai pada jam 09.00 hingga jam 12.00 dan dilanjutkan pada jam 13.00 hingga jam 16.00 dengan kepesertaan pendonor darah mencapai 80 orang.

Hadir dari PDDI DKI Jakarta, Wakil Ketua, Mohammad Dawam, didampingi Elsy Damayanti dan dr. Salimar Salim yang juga turut hadir Anggota PMI DKI Ujang Sungkawa yang dimeriahkan dengan display stand kesehatan, suplement obat kesehatan, alat kecantikan, hingga periksa kesehatan mata sebagai bagian kolaborasi kegiatan Donor Darah. Ketua Pelaksana, Rini Mulyasari menyampaikan terima kasih atas kerjasama semua pihak dalam mensukseskan kegiatan Donor Darah.

Bacaan Lainnya

“Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam kegiatan Donor Darah hari ini di Kampus Perbanas Institute Jakarta, semoga amal baik semua pihak diterima disisi Tuhan Yang Maha Kuasa,” paparnya. Sementara itu, Mohammad Dawam dalam sambutannya mewakili Ketua PDDI DKI Jakarta yang sedang ada kegiatan lain di Kalimantan, mengatakan bahwa Kegiatan Donor Darah hari ini berkolaborasi dengan Kampus adalah bagian penting kebijakan dan arahan Ketua Umum PB.

PDDI, Komjen Pol (Purn). Drs. H. Adang Dorodjatun. “Semenjak kami dilantik di medio Akhir tahun 2024 lalu, Ketua Umum berpesan agar PDDI DKI Jakarta berkolaborasi dengan tiga unsur kelompok masyarakat; Kolaborasi dengan Kampus, Kolaborasi dengan Mall dan Kolaborasi dengan Masyarakat Umum; Goes to Campus, Goes to Mall dan Goes to People. Hari ini kita tunaikan amanah itu, Goes to Campus, dan ini adalah momentum pertama kalinya kami berkolaborasi dengan Kampus. Dan Perbanas Institute Jakarta adalah pilihan pertamanya.

Oleh karenanya kami berharap kolaborasi hari ini adalah awal dari rangkaian kerjasama yang bagus, dan akan terus ditindak lanjuti kerjasama diwaktu-waktu berikutnya. Saya yakin Bapak Rektor kita, Prof. Dr. Hermanto Siregar, M.Ec, juga mendukung kegiatan Donor Darah seperti ini,” papar Dawam yang disambut tepuk tangan meriah dari peserta Donor Darah dan para Mahasiswa yang hadir. Sambutan tertulis Ketua PDDI DKI, Irjen Pol. (Purn) Drs. H. Pudji Hartanto Iskandar, MM yang dibacakannya, bahwa: “Tema yang diangkat Donor Darah hari ini sangat menyentuh, Satu Darah, Sejuta Kesempatan. Artinya setetes darah yang kita berikan hari ini, bisa menjadi secercah harapan bahkan penentu hidup bagi mereka yang sedang berjuang melawan penyakit, kecelakaan, atau komplikasi medis lainnya.

Kita mungkin tidak tahu siapa yang akan menerima donor darah kita, tetapi kita tahu bahwa aksi ini adalah bentuk solidaritas kemanusiaan tertinggi yang universal. Oleh karenanya sekat sekat penghalang harus kita lepaskan demi nilai kemanusiaan tersebut,” ungkap Pudji Hartanto dalam sambutan tertulisnya. Sementara itu Rektor Perbanas Institute Jakarta, Prof. Dr. Hermanto Siregar, M.Ec, menyambut baik kerjasama dengan Kampus Perbanas yang diinisiasi oleh Badan Eksekutif Mahasiswa.

“Terima kasih kepada semua pihak, PMI, PDDI serta mitra kerja yang mensupport kegiatan Donor Darah ini sebagai bentuk solidaritas kemanusiaan. Tindakan kecil ini memiliki dampak besar, bukan hanya menyelamatkan nyawa, tapi dapat menumbuhkan empati dan rasa kemanusiaan di tengah masyarakat.Semoga kerjasama dengan Perbanas Institute Jakarta bisa terus berjalan dengan baik. Hal ini selaras dengan semangat Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat disamping pengajaran dan penelitian.Tentu kami selalu mendukung. Dulu sewaktu menjadi Mahasiswa diluar negeri, saya bergabung dengan PPI, juga sering menjalin kerjasama solidaritas kemanusiaan sebagaimana kegiatan Donor Darah hari ini,” pungkasnya.

Pos terkait