KORANBANTEN.COM – Direktorat Samapta Polda Banten terus berupaya memberikan pelayanan terbaik untuk menjaga aktifitas masyarakat di wilayah polda banten dan sekitar nya, dengan melaksanakan patroli dialogis, menggunakan roda empat di Polsek Mandalawangi, Desa Sinarjaya dan Pasar Pari, Senin (20/01/2020).
Dirsamapta Polda Banten Kombes Pol Jondrial Sik, menyatakan dengan patroli dialogis
menggunakan roda empat, berupaya memberikan rasa aman kepada masyarakat saat beraktivitas baik pagi hari maupun malam hari.
” Personel Dit samapta Polda Banten melakukan koordinasi dengan anggota Polsek Mandalawangi menanyakan situasi dan kondisi kamtibmas di wilayah Polsek Mandalawangi Serta menanyakan daerah yang rawan terjadi Curas,Curat dan Curanmor di wilayah Polsek Mandalawangi,” ujarnya.
Jondrial mengungkapkan tidak hanya melakukan koordinasi dengan anggota Polsek Mandalawangi saja, akan tetapi anggota juga berdialog dengan beberapa driver ojek agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan agar berhati hati ketika sedang membawa penumpang, serta untuk lebih meningkatkan kewaspdaan dan bila ada gangguan kamtibmas agar segera melapor ke polsek terdekat.
” Selanjut nya petugas juga berdialog dengan tukang parkir di Pasar Pari agar selalu memperhatikan kendaraan yang terparkir dan apabila ada hal-hal yang mencurigakan agar segera menghubungi polsek,” ucapnya.
“Situasi Lokasi dan jalur yang di lalui regu Patroli Aman terkendali dan tidak ditemukan adanya kriminalitas/kejahatan jalanan,” tutupnya.(Rls)