Ini Pesan Tokoh Pers Lebak Kepada Para Wartawan

KORANBANTEN.COM – Dalam momentum memperingati Hari Pahlawan 10 Nopember, sesepuh Wartawan Kabupaten Lebak, Raden H Ahya menghimbau generasi muda untuk tidak melupakan sejarah dan tetap menjaga persatuan.

” Momentum peringatan Hari Pahlawan ini harus dijadikan generasi muda untuk tetap menjaga kebersamaan, persatuan dan tidak melupakan sejarah perjuangan para Pahlawan yang telah berkorban untuk Kemerdekaan Indonesia,” tegasnya usai menghadiri acara syukuran kantor sekretariat PWI Lebak di Balong Rangkas Bitung, Selasa (10/11 2020).

Bacaan Lainnya

Menurut pria yang telah bergelut di dunia jurnalis sejak awal tahun 1980 ini, generasi muda juga harus turut memerangi hal negatif yang merugikan dirinya dan juga orang lain, seperti Narkoba dan Radikalisme.

” Sedangkan khusus untuk Jurnalis Jurnalis muda yang ada di Kabupaten Lebak saat ini, khususnya yang tergabung di PWI Lebak, harus meningkatkan kemampuan atau kompetensi dan mengetahui kode etik Jurnalisnya dengan mengikuti UKW atau KLW yang rutin dilaksanakan oleh PWI,” ujar pria yang masih terlihat muda dan bugar ini.

Saat ditanya resep selalu nampak muda, sehat dan bugar, sesepuh Wartawan Lebak ini mengungkapkan rahasianya yakni dari hati dan pikiran yang selalu senang tanpa harus dibebani hal yang tidak penting.(Amd)

Pos terkait