KORANBANTEN.COM – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas IIA Tangerang bersama Kowani menggelar Talk Show dengan Warga Binaan pada momentum bulan Suci Ramadhan 1442 H. Sabtu (24/04/2021).
Dengan mengusung tema “Peduli Perempuan di Lapas dengan Pendekatan Psikologi, Agama, Hukum & HAM,” kegiatan dihadiri Ketua Umum Kowani Dr. Ir. Giwo Rubianto Wiyogo, Kalapas Perempuan Tangerang Esti Wahyuningsih, Kepala LPKA Tangerang, Sekjen Kowani, Kabid Hukum dan HAM Kowani, Kabid Agama Kowani, Psikolog, para pengurus Kowani, Serta para warga binaan yang dilaksanakan di Aula Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang.
Kegiatan diawali dengan penampilan Marawis dan pembacaan ayat Suci Al-Qur’an yang di saksikan secara virtual se-indonesia.
Dalam paparannya, Kepala Lapas Perempuan Tangerang Esti Wahyuningsih mengatakan bahwa pihaknya berterimakasih kepada Kowani yang telah menunjuk Lapas Perempuan Tangerang sebagai Tempat untuk menggelar kegiatan yang luar biasa seperti ini.
“Selama di dalam Lapas, warga binaan diberikan pembinaan, baik kemandirian maupun kepribadian,” ungkapnya.
Kalapas menambahkan bahwa sejauh ini, warga binaan di Lapas Perempuan tangerang mengikuti berbagai pembinaan kemandirian, khususnya keterampilan seperti membuat kerajinan maupun mengasah skill di bidang nya masing-masing.
“Kita ada Laundry, bartender, Make up, menjahit, dan yang lainnya,” tandasnya.
Sementara itu, Ketua Umum Kowani Dr. Ir. Giwo Rubianto Wiyogo menuturkan bahwa kegiatan ini bukan semata-mata talk show, tetapi untuk menjalankan program yang sesuai dengan Visi Misi Kowani.
“Alhamdulilah dalam kesempatan yang baik ini kita bisa berbincang serta bersilaturahmi dengan warga binaan perempuan di Lapas Perempuan Tangerang, karena bagaimanapun juga perempuan disini semuanya adalah wanita indonesia,” ujarnya.
Ketum Kowani menerangkan bahwa kowani adalah organisasi Federasi yang membawahi 97 organisasi di tingkat pusat. Dengan jumlah lebih dari 80 Juta Perempuan di Nusantara.
“Insyaallah Kowani akan mencerdaskan wanita indonesia melalui e-Library, saya juga mengucapkan selamat Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-57 untuk Pemasyarakatan di Indonesia,” tandasnya.(Opik)