KORANBANTEN.COM-Seluruh ruas jalan yang ada di Kabupaten Lebak menjelang hari raya Idul Fitri 1441 Hijriyah dinyatakan siap dilalui dengan aman oleh para pemudik. Kepastian kelayakan jalan itu setelah PUPR Lebak dan PUPR Banten melakukan percepatan penanganan pemeliharaan jalan guna menghadapi hari raya.
Berdasarkan pantauan, ruas jalan milik Provinsi yang ada di Lebak saat ini sedang dilakukan penanganan. Terlihat dibeberepa titik semisal jalan Ahmad Yani, Sunan Kalijaga mendapatkan penanganan, dengan harapan, jika sudah ditangani maka, warga dengan nyaman dan aman melintas dijalan yang kerap dilakui para pemudik.
“Kita sudah menangani semua ruas jalan milik Provinsi yang ada di Lebak. Hingga hari ini pekerjaan sedang kita kebut, Insya Allah, H-7 sudah bisa dilalui dengan nyaman,”kata Jodi Gumilar, Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah Pemeliharaan Jalan dan Jembatan (UPTD PJJ) Wilayah Lebak, kepada wartawan, di Rangkasbitung, Selasa(11/04/2023).
Kata Jodi, jalan provinsi yang ada di Lebak memiliki panjang sekitar 179 Km, dengan rincian terdapat di sembilan ruas jalan, yakni ruas jalan Cikotok-Batas Jabar, Bayah-Cikotok, Gunung Madur-Pulo Manuk, Picung-Simpang, Cipanas-Warung Banten, Ahmad Yani, Kalijaga, Citeras-Kopo dan Maja-Koleang.
Semua ruas jalan tersebut kata Jodi, dalam keadaan aman digunakan. Hanya saja, warga diimbau tetap berhati hati, karena ada beberapa ruas jalan yang rawan longsor, lantaran terdapat dikawasan perbukitan, sehingga sewaktu waktu bisa membahayakan pengguna jalan, apalagi jika sedang hujan, namun demikian pihaknya sudah melakukan antisipasi , dengan cara menyimpan alat alat berat dilokasi rawan longsor.
“Semua sudah aman, Sembilan ruas jalan milik Provinsi yang ada di Lebak dipastikan dapat dilalui oleh pemudik. Namun tetap saja pemudik harus hati hati, karena ada beberapa ruas jalan yang rawan longsor, karena berada di daerah perbukitan, seperti di Cikotok sampai batas Jabar,”ucap Jodi lagi.
Sementara itu, Hamdan Soleh, Kepala Bidang Bina Marga pada PUPR Kabupaten Lebak mengatakan, pihaknya berupa memberikan pelayanan prima kepada masyarakat pengguna jalan. Lantaran, arus mudik Lebaran biasanya dipadati oleh pengguna jalan, untuk itu, pihaknya saat ini melakukan perbaikan jalan, terutama akses yang menuju di Lebak Selatan.
Karena kata dia, dibeberapa titik menuju Lebak Selatan terdapat jalan yang rusak akibat longsor. Namun Hamdan optimis, jika menghadapi arus mudik, jalan jalan tersebut bisa dilalui dengan baik oleh warga.
“Insya Allah aman dilalui, kita sedang memperbaiki jalan dibeberapa titik yang longsor akibat bencana. Namun, jika optimis perbaikan tersebut dapat diselesaikan, sehingga saat mudik lebaran, warga dengan nyaman melintasi jalan jalan yang ada di Lebak,”kata Hamdan.(aswapi)