Pandeglang – Bertempat di lapangan kepala Rutan Kelas IIB pandeglang , syaikoni selaku kepala Rutan melakukan pengarahan kepada seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) terkait disiplin, kebersihan, tata tertib, serta motivasi . Rabu (15/11/2023).
Kepala Rutan didampingi Kepala pengamanan rutan merangkap memberikan arahan kepada WBP yang diawali dengan himbauan agar selalu menjaga kebersihan baik di dalam kamar maupun area blok hunian. Tidak hanya lingkungan, kebersihan diri juga harus diperhatikan setiap WBP sehingga terhindar dari berbagai penyakit.
Karutan juga menekankan kepada warga binaan untuk selalu mengikuti tata tertib yang ada di dalam Rutan dan ikut serta dalam menjaga situasi kondusif di dalam blok hunian. Semua WBP wajib mengikuti segala bentuk pembinaan yang diberikan dengan sebaik baiknya, baik pembinaan keagamaan, jasmani rohani, hingga pembinaan kemandirian dengan baik dan rutin sebagai salah satu persyaratan mendapatkan hak Integrasi.
“Patuhilah peraturan yang berlaku di Rutan, ikutilah setiap program pembinaan yang diberikan, setiap kegiatan dan tingkah laku kalian akan dinilai oleh Wali Pemasyarakatan kalian melalui SPPN”, ungkap Karutan.
Harapan dari diadakannya kegiatan rutin briefing ini adalah agar menumbuhkan kesadaran dan semangat WBP dalam menjalani masa pidana mereka di dalam rutan untuk menebus kesalahan yang sudah diperbuat dan bukan justru kembali melakukan hal yang salah, baik itu selama menjalani masa pidana maupun saat sudah bebas nanti.