TANGERANG – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM Banten, Tejo Harwanto lakukan kunjungan kerja ke Rutan Kelas I Tangerang dalam rangka monitoring dan evaluasi kegiatan pembinaan kemandirian Warga Binaan Pemasyarakatan di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Tangerang, Selasa (29/11/2022).
Kedatangan Tejo Harwanto langsung disambut oleh Kepala Rutan beserta pejabat struktural. Sesampainya di Rutan Kelas I Tangerang, Tejo langsung bertolak menuju area Bimbingan Kegiatan dimana tempat WBP melakukan kegiatan pembinaan kemandirian.
Sepatu Rutira merupakan salah satu karya ciamik yang dihasilkan oleh WBP Rutan Tangerang dari program pembinaan tersebut, selain sepatu ada juga sendal yang di produksi yang nantinya juga di pasarkan kepada masyarakat. Tejo pun mengapresiasi produktifitas WBP dalam menjalani pembinaan di Rutan Tangerang.
Selesai melihat sepatu Rutira, Tejo melanjutkan kegiatan kunjungan kerja dengan memberikan arahan kepada Kepala Rutan dan jajaran pejabat struktural. (Red).