KORANBANTEN.COM – Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang kembali melaksanakan perkuliahan untuk Mahasiswa Pendidikan Theologi Semester 1 (satu) secara Virtual (online) melalui aplikasi Zoom di Kampus Kehidupan Gereja Maranatha Lapas Pemuda kelas IIA Tangerang. Kegiatan perkuliahan merupakan program kerja sama dengan Yayasan Indonesia Bangkit dan Bersinar serta Sekolah Tinggi Teologi Victory Jakarta selaku mitra gereja Maranatha Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang.
Sebanyak 30 (Tiga Puluh) Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) kristiani Lapas Pemuda kelas IIA Tangerang mengikuti kegiatan perkuliahan secara Virtual (online) melalui aplikasi Zoom untuk mahasiswa Pendidikan Theologi .
Perkuliahan dengan Mata Kuliah ini diberikan pengajaran oleh Dr. Pieter Otta dan mata kuliah Pengantar Perjanjian Lama 1 diberikan pengajaran oleh Ev. Frederick Letlora, S.Th., M.Th. Mahasiswa mengikuti perkuliahan dengan aktif dan melaksanakan tanya jawab dengan Dosen pengampu.
Saat dikonfirmasi, Kalapas Pemuda Tangerang Kadek Anton menyampaikan bahwa Jumlah mahasiswa Pendidikan Theologi yang mengikuti perkuliahan sebanyak 30 (Tiga Puluh) Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Kristiani Lapas Pemuda kelas IIA Tangerang.
“Pelaksanaan kegiatan perkuliahan ini bertujuan untuk melanjutkan pendidikan tinggi sesuai dengan UUD RI Nomor 12 Tahun 1995 tentang pemasyarakatan Pasal 14 yang menyatakan bahwa Narapidana berhak mendapatkan pendidikan dan pengajaran, serta kegiatan perkuliahan theologi yang berlangsung bertujuan untuk Mewujudkan Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang sebagai Pusat Pendidikan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP),” tandas Kalapas.(Dede).