KORANBANTEN.COM – Tokoh masyarakat Lebak yang juga Ketua Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Jaringan Relawan Untuk Masyarakat (Jarum) H. Nunung Hidayat M Gebek menerima anugrah Hari Pers Nasional Award 2021, Jum’at (12/2/2021) bertempat di Posko DPP Ormas Jarum, Komplek Pendidikan, Rangkasbitung.
Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lebak, Fahdi Khalid, didampingi Sekretaris SMSI Lebak, Amsar Japung saat menyerahkan penghargaan tesebut mengatakan, sosok H. Nunung Hidayat adalah tokoh masyarakat yang disegani. Meski dikenal sebagai jawara, namun kedekatan Abah Nunung dengan wartawan sangat erat.
Dalam berbagai kegiatan Ormas Jarum, wartawan selalu diundang untuk meliput, begitu pun sebaliknya, ketika organisasi wartawan membuat kegiatan, Abah Nunung selalu memberikan support.
Dibidang sosial, gerakan Ormas Jarum yang sering bergerak membantu masyarakat dengan bhakti sosialnya, sehingga eksistensi organisasi ini dalam pengentasan kemiskinan tak bisa dianggap remeh.
Kata Ketua PWI, Kategori Sahabat Pers yang diberikan kepada H. Nunung Hidayat memang sudah sesuai dan berdasarkan kajian matang panitia seleksi HPN 2021.
“Haji Nunung Hidayat, sebagai tokoh masyarakat dikenal sangat dekat dan mudah saat dibutuhkan informasinya untuk kepentingan pemberitaan. Kiprahnya dalam berbagai kegiatan sosial juga banyak yang tau,” kata Fahdi Khalid.
Fahdi Khalid berharap, kedepannya, semakin banyak lagi tokoh masyarakat yang bisa dianuhrahi penghargaan HPN Award.
“Semoga pemberian penghargaan ini bisa menjadi pengingat dan motivasi kepada semua putra Lebak untuk berkontribusi dalam pembangunan melalui jalurnya masing-masing,” Ketua PWI Lebak, Jum’at (12/2)
Ketua Umum Ormas Jarum, H. Nunung Hidayat setelah menerima pemghargaan HPN Award 2021 menyampaikan terimakasihnya atas penghargaan yang diberikan oleh PWI dan SMSI Lebak.
“Saya terima pemghargaan ini, terimakasih atas kepercayaan yang diberikan. Semoga, wartawan di Lebak semakin profesional, PWI dan SMSI semakin maju,” kata Abah Nunung Hidayat M. Gebek.
Pembagian penghargaan akan berlangsung bertahap hingga akhir Februari 2021.
Sebagai rangkaian dari perayaan Hari Pers Nasional (HPN) 2021, PWI dan SMSI Lebak menggelar beberapa kegiatan, mulai dari talkshow yang disiarkan melalui Radio Multatuli FM 89 FM, berlangsung 2 hari, hari pertama, Senin (8/2) dengan narasumber ketua PWI dan SMSI, dan pada Selasa (9/2) dengan narasumber wartawan senior di era 80-90 an yang pernah bertugas di Lebak.
Selain talkshow, pada HPN 2021, PWI dan SMSI akan memberikan anugrah pada tokoh-tokoh publik yang dinilai memiliki jasa pada pengembangan pers di Kabupaten Lebak.
Kegiatan lainnya berupa bhakti sosial dengan membagikan Kitab Al-Qur’an dan sembako kepada warga di sekitar Rangkasbitung. (Yud)