KORANBANTEN.COM – Pelayanan Kesehatan gratis door to door ke warga di kegiatan TMMD Ke-108 Tahun 2020 Kodim 0605/Subang, di Kecamatan Serangpanjang. Mendapatkan apresiasi dari Dinas Kesehatan Kabupaten Subang.
Danramil 0504/Sagalaherang Kapten (Inf) Ernawan menyampaikan pemberian
apresiasi yang dilakukan oleh Kepala Bidang Pencegahan Penularan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Subang dr. Maxi. Salah satu bukti nyata bahwa TMMD 108 Kodim Subang sangat, selalu memberikan yang terbaik untuk rakyat.
“ Dan salah satu kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) berupa pelayanan kesehatan gratis kepada warga di TMMD 108 Kodim 0605/Subang kata Maxi, selain membantu masyarakat yang terisolir,” ujar Danramil 0504/Sagalaherang.
Sementara itu Kepala Bidang Pencegahan Penularan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Subang dr. Maxi mengungkapkan kegiatn tersebut sangat membantu dinkes kabupaten subang, dalam hal melayani kesehatan masyarakat, yang terisolir atau terpencil, yang tak terakomodir oleh Puskesmas atau Dinkes.
“Terus terang dengan TMMD ini, Dinkes merasa terbantu oleh Kodim, terlebih daerah itu merupakan daerah terisolir, atau terpencil, yang tak pernah tersentuh oleh Puskesmas atau Dinkes. Kami juga sangat mengapresiasi Kegiatan TMMD tersebut,” ujar dr. Maxi kepada wartawan di Subang, Selasa (14/7/2020).(***)