KORANBANTEN.COM-Sebelum adanya TMMD Ke-108 Kodim 0605/Subang jalan di Desa menuju dan arah masuk lokasi TMMD Ke Desa Talagasari, Kecamatan Serang Panjang tampak sepi, hanya satu dua motor yang melintas, itu pun dari satu motor ke motor lainnya terdapat jeda cukup lama. Jelas kondisi ini sangat kontras dengan suasana saat ini. Selasa (04/08/2020)
TMMD ke-108 Kodim 0605/Subang di wilayah Serang Panjang usai sudah. Upacara penutupan sebagai tanda rampungnya pembangunan infrastruktur, salah satunya pembukaan jalan sepanjang 8,5 kilometer dan lebar 20meter yang menghubungkan kecamatan Serang Panjang dan kecamatan Ciepeunday sudah dilaksanakan.
Maka tak heran, kegiatan yang melibatkan personel TNI dan warga dalam membuat jalan dengan dana anggaran pemerintah kini sudah tak tampak lagi. Dikala kerja suara excavator dan canda tawa pun tak terdengar lagi. Suasana terasa sepi dan hening.
Pak Asep warga desa Talagasari yang rumahnya ditinggali Prajurit Satgas TMMD tidur dan makan keterus terangannya bersama warga lainnya merasa kehilangan. Kini tak ada lagi prajurit ramah yang membantu kami setiap hari.
Masih teringat dalam dirinya, warga, dan personel TNI bahu membahu saling bekerjasama membuat jalan. Mengangkat batu bersama, menggali saluran di kedua sisi jalan, rehab rumah hingga malam hari duduk dan ronda di pos Kamling.(**)