Peringatan Hari Asyuro, Pemkot Cilegon Gelar Jumling

Koranbanten.com – Peringatan Hari Asyuro, hari yang ke-10 pada bulan Muharram tahun 1437 Hijriah dijadikan momentum oleh Pemkot Cilegon dengan menggelar Jumat Keliling (Jumling) di Masjid Jami At Taqwa Lingkungan Ciore Jaya Kelurahan Grogol Kecamatan Grogol, Jum’at (23/10).

Pada kesempatan itu Penjabat Walikota Cilegon Suyitno didampingi Asda II Pemkot Cilegon Tatang Muftadi, sejumlah pimpinan SKPD, Camat dan lurah se Kecamatan Grogol, alim ulama, tokoh masyarakat bersama masyarakat sekitar sholat jumat berjama’ah.

Bacaan Lainnya

Usai sholat jum’at, dalam sambutannya Suyitno mengatakan, momentum ini untuk menguatkan tekad kebersamaan dalam rangka merapatkan barisan untuk Kota Cilegon ke arah yang lebih baik.

“Dengan menjalin kekeluargaan sekaligus dapat mempereraat hubungan tali silaturahmi sebagai perekat persatuan dan kesatuan, kebersamaan kita demi menyukseskan pembangunan yang berkelanjutan di Kota Cilegon,” katanya.

Ia berharap, kebersamaan masyarakat Cilegon tetap tertanam, karena dengan kebersamaan akan menjadi utuh dan kuat.

“Saya berpesan kepada masyarakat untuk tetap menjaga kebersamaan dan keakraban diantara kita semua dalam menjaga keutuhan masyarakat Kota Cilegon,” terangnya.

Sementara itu, Ketua DKM Masjid Jami At Taqwa ustad Sulhi menyambut baik kedatangan Penjabat Walikota beserta rombongan. Dikatakannya, kunjungan Jumling tersebut sudah dinantikan sejak jauh hari.

“Kami sangat senang dengan kunjungan ini, dan ini baru terlaksana, mudah-mudahan kunjungan ini bisa bermanfaat untuk masyarakat,” katanya.(Iwan H)

Pos terkait