KORANBANTEN.COM- Kehidupan merupakan anugerah terindah dari Tuhan Yang Maha Esa untuk kita semua. Setiap hari adalah hari-hari yang patut untuk kita syukuri. Dan hari jumat, adalah sebaik-baiknya hari untuk berkhidmat dan mendekatkan diri kepada yang Maha Kuasa.
Oleh karena itu, untuk mendapatkan berkah-Nya Rutan Kelas IIB Serang rutin melaksanakan yasinan tiap Jum’at. Bertempat di Aula Rutan Serang, Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Rutan Serang Aliandra Harahap, Pejabat Struktural Serta Pegawai Rutan Serang.
Kegiatan dengan membaca surat yasin dan dzikir bersama ini rutin dilakukan, dengan maksud memberikan nuansa yang agamis di lingkungan kantor, karena melibatkan seluruh pegawai yang beragama muslim, sekaligus sebagai sarana komunikasi yang baik agar tercipta lingkungan yang agamis, aman dan kondusif.
Kepala Rutan Serang Aliandra Harahap menyampaikan bahwa “ini kita lakukan secara bersama antara petugas agar ada rasa kebersamaan dalam syiar agama, karena di Banten ini daerahnya agamis sehingga dengan pendekatan keagaaman seperti inilah yang akan membuat Lapas/Rutan di Banten aman dan kondusif,” terangnya.(dede).