Sambut Bulan Suci Ramadhan, ATN Gelar Pengajian
koranbanten.com – Dalam rangka menyambut bulan Suci Ramdhan 1437 Hijriyah, H.Akhmad Taufik Nuriman menggelar pengajian di kediaman putra nya Let.kol. Infantri Roman di Jl. Jagarayu No.45 A Ciracas Serang, Banten, (29/05/16).
Pengajian tersebut dihadiri oleh, Wakil Walikota Serang Sulhi, Ketua DPRD Kabupaten Serang, Sekda Kabupaten Serang, para Ulama dan Kiyai, TNI-POLRI, Dr. Anton Mantan Menteri Pertanian, Brig.Jen. Purnawirawan, Kopasus, BNN Prov. Banten, dan Tokoh masyarakat.
Dalam sambutannya Akhmad Taufik mengatakan pengajian akbar ini merupakan kegiatan yang positif menyambut bulan suci Ramadhan. Dalam pengajian ini Taufik mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjauhi hal-hal negatif marak terjadi di nusantara khususnya Provinsi Banten. “Mulai dari pelecehan seksual dibawah umur, anak sekolah dasar membunuh adik kelasnya sendiri, penyalah gunaan narkoba di kalangan masyarakat, aparatur pemerintahan, aparatur penegak hukum, dan lain sebagainya, mengajak kembali ke ajaran islam yang benar, menurut al-quran dan hadits,” ujar Taufik.
Taufik juga mengajak seluruh masyarakat untuk tidak terjebak dengan kejadian-kejadian yang terjadi dan konsisten dalam ajaran Islam. “Insya Allah selamat dunia dan akhirat,” terang Taufik.
Masih di tempat yang sama, Ky. H. Hasan selaku imam besar masjid Baiturrahman Jakarta dan juga sebagai penceramah dalam kegiatan tersebut mengajak untuk mengajarkan anak-anak mengikuti pengajian, belajar agama, menjadikan anak yang sholeh, berpendidikan, anak yang berilmu, anak yang berakhlak mulia.
Sementara itu tokoh masyarakat Banten Nazbudin Busro mengatakan harus bangga dengan tanah air sendiri, harus bangga dengan bangsa sendiri, harus bangga dengan Banten. “Jangan bangga dengan punya orang lain, katakan kepada dunia alangkah indah negeri tuan namun tak secantik tanah air hamba, dan kita bangga yang kita miliki jangan bangga dengan yang orang lain miliki, ini yang harus kita tanamkan terhadap bangsa Indonesia pada umumnya, dan Banten pada khususnya,” ucap Nazbudin saat memberikan sambutan.
Masih diwaktu yang sama Nazbudin berpesan kepada Taufik Nuriman membaktikan diri untuk Banten kedepan, jangan tanya kau akan mendapatkan apa dari Banten, tapi tanya kepada diri mu apa yang hendak kau abdikan untuk Banten kedepannya.
Dipenghujung acara, kegiatan pengajian diisi doorprize dengan hadiah dua unit sepedah motor dan tiga unit sepeda. @AANG/FAJAR