Sambut G20, Tim Voli Lapas Perempuan Tangerang Adu Bakat Lawan LPP Bandung

Dalam rangka menyambut G20 Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Tangerang, khususnya tim voli WBP dan Pegawai mengadakan sparing voli melawan LPP Kelas IIA Bandung.

KORANBANTEN.COM – Dalam rangka menyambut G20 Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Tangerang, khususnya tim voli WBP dan Pegawai mengadakan sparing voli melawan LPP Kelas IIA Bandung.

Pertandingan ini dilaksanakan di Lapangan Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang. Pertandingan ini diikuti oleh pegawai maupun wbp. Kegiatan Sparing voli ini sebagai bentuk silaturahmi antara Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang dengan Lapas Perempuan Kelas IIA Bandung.

Bacaan Lainnya

“Sparing Voli ini guna untuk mempererat hubungan antara Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang dengan Lapas Perempuan Kelas IIA Bandung agar semakin harmonis dan mesra serta sebagai bentuk upaya untuk menjaga kebugaran tubuh disela-sela pekerjaan,” ucap Kalapas Tangerang.

Terlihat dari 2 team tampak sangat antusias dalam mengikuti pertandingan persahabatan ini, kegiatan ini bisa menjadi kegiatan rutin bagi Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang .

Dalam Sparing ini tim pegawai dari LPP Bandung memenangkan pertandingan melawan pegawai LPP Bandung.

Sedangkan Tim WBP dimenangkan oleh WBP LPP Tangerang. Menang atau kalah itu soal biasa, yang terpenting adalah silaturahmi antar Lembaga agar lebih harmonis dan menjaga daya tahan tubuh agar terhindar dari segala macam penyakit. (Red).

Pos terkait