KORANBANTEN.COM-Sejumlah perumahan bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) di Kabupaten Lebak tahun 2023 kemarin mendapatkan bantuan dari Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat(PUPR) berupa prasarana sarana utilasi umum (PSU) dalam bentuk pembangunan sarana infrastruktur jalan atau pengaspalan dan paving block.
Perumahan yang mendapatkan program peningkatan sarana umum di Lebak tersebut diantaranya perumahan Royal Greenland, perumahan Rivera Village, perumahan Griya Oteng, perumahan Mabu Park, serta perumahan Padjajaran Bamboo Residence.
“Sejumlah perumahan tersebut kini telah menyelesaikan pekerjaanya, sesuai dengan ajuan masing masing. Ada yang membikin jalan paving block dan pengaspalan,”kata Helmi, Kepala Bidang Permukiman pada Dinas Perkim Kabupaten Lebak, kepada wartawan, Selasa(02/01/2024).
Menurut Helmi, dengan adanya program bantuan PSU dari Kementrian PUPR tersebut, secara tidak langsung juga membantu masyarakat dalam pemenuhan sarana infrastruktur jalan di perumahan. Hal itu dapat terlihat dari warga yang bermukim diberbagai perumahan dapat menikmati sarana jalan yang layak.
Maklum saja kata dia, tujuan utama program PSU itu merupakan kelengkapan fisik untuk mendukung terwujudnya perumahan yang sehat, aman dan terjangkau. Dengan demikian ketersediaan PSU merupakan kelengkapan dan bagian yang tidak terpisahkan dari upaya pengembangan perumahan dan kawasan permukiman.
“Jelas warga merasa terbantu, terutama bagi warga yang tinggal diperumahan yang berkembang,”kata Helmi lagi.
Meski demikian kata Helmi, dalam program bantuan PSU bagi perumahan tersebut pihaknya hanya sebatas mengetahui saja. Lantaran, untuk pengajuan dan sebagainya itu dilakukan langsung oleh pihak perumahan. Nanti saat penyerahan pekerjaan baru pihak Disperkim Lebak diajak untuk menyaksikan penyerahan asset.
“Yang mengajukan langsung pihak perumahan. Nanti kita hanya menghadiri penyerahan asset saja,”tutup Helmi.
Romli, warga diperumahan Royal Greenland mengaku terbantu dengan adanya program bantuan PSU ke permukimannya. Karena ia kini dapat menikmati sarana jalan yang layak dari Paving Block.”Saat ini kami bisa menikmati sarana jalan yang layak,”kata Romli singkat.(FK)