Sertu Ahdi Babinsa Koramil 0602-18/Kragilan Lakukan Pendampingan Kegiatan Posyandu

Serang – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0602-18/Kragilan Kodim 0602/Serang Sersan Satu (Sertu) Ahdi, melaksanakan pendampingan kegiatan Posyandu untuk membantu pemerintah daerah mewujudkan generasi yang sehat, bertempat di Kampung Lapang Desa Kragilan Kecamatan Kragilan Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Rabu (12/06/2024).

Sertu Ahdi Sutisna menyampaikan pendampingan yang diberikan disetiap kegiatan Posyandu, sebagai bentuk mendukung program pemerintah daerah. Terutama menurunkan tingkat Stunting khususnya di wilayah Kecamatan Kragilan, dimana diperlukan sinergitas semua pihak dalam pelaksanaannya.

Bacaan Lainnya

” Secara terprogram pemerintah daerah tingkat desa dan Puskesmas Kecamatan Kragilan, melalui Posyandu dan kami sebagai Babinsa terus bersama-sama bekerja, dalam mewujudkan generasi emas di masa yang akan datang,” terangnya.

Ia menjelaskan dibutuhkan juga peran serta semua pihak, agar program tersebut akan dapat terlaksana juga berjalan dengan baik. Salah satunya keterlibatan seluruh lapisan masyarakat, mulai dari hal-hal yang kecil misalnya menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat.

Sementara itu Lia selaku Bidan Desa Kragilan mengungkapkan, pelaksanaan Posyandu meliput pemeriksaan rutin anak balita, diantaranya pemeriksaan penyakit tidak menular. Tidak hanya itu saja, tetapi diadakan juga kelas untuk para ibu hamil dan Pusat Pembinaan Terpadu (Posbindu). Sehingga mereka akan dapat memahami, bagaimana cara agar tubuh tetap dalam kondisi yang bebas dari penyakit dan kandungan menjadi sehat.

Pos terkait