Serang – Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) jalin kerjasama dengan PT. Gemercik Star Jaya dalam rangka membangun kawasan yang dinamakan Tirtayasa Green Student Villag (Tirtayasa GSV) yang merupakan hunian mahasiswa. Penandatanganan kerjasama di lakukan di salah satu hotel di Kota Serang pada Senin (26/4).
Ahmad Mukhlis mengatakan pihaknya sudah memiliki pengalaman membangun hunian mahasiswa yang serupa di IPB.
Menurutnya esensi dari pembangunan kawasan hunian bagi para mahasiswa tersebut adalah kolaborasi, visi dan kompetensi.
”Jadi di situ nanti ada kegiatan pembinaan mahasiswa untuk mengarahkan masa depan dan visi dirinya sendiri, sehingga diharapkan akan lahir lah calon pemimpin bangsa yang berkarakater,” kata tokoh masyarakat Banten tersebut.
Rektor Untirta, Prof. Dr. H. Fatah Sulaiman MT menyambut baik penandatangan MoU tersebut, dia mengatakan konsep kolaborasi merupakan keniscayaan pada saat ini, karena masing-masing pihak memiliki kelebihan dalam mewujudkan niat baik.
Lebih lanjut rektor menjelaskan, pembangunan konsep hunian mahasiswa itu akan dibekali wawasan kepemimpinan, sehingga nantinya diharapkan akan melahirkan pemimpin-pemimpin masa depan yang memiliki karakter seperti Sultan Ageng Tirtayasa dan Syeikh Nawawi Albantani. Dan itu juga sesuai dengan jargon Untirta yakni “Jawara” (Jujur, Adil, Wibawa, Amanah, Religius dan Akuntabel).
“Kedepan akan lahir pemimpin Indonesia dari bawah kaki Gunung Karang,” katanya.
Diakhir sambutan rektor berharap hadirnya Tirtayasa GSV dapat memberikan dampak bagi pembinaan desa dan masyarakat sekitar GSV. (*/cr7)
Sumber: banten.siberindo.co