KORANBANTEN.COM – Wakil Bupati (Wabup) Lebak, Ade Sumardi menghadiri pelantikan pengurus Pemuda Panca Marga (PPM) Kabupaten Lebak periode 2021-2026, bertempat di Pendopo Setda Lebak, Rabu (10/11/2021).
Pelantikan pengurus PPM Lebak dilakukan langsung oleh Ketua PPM Provinsi Banten, Chandra Mahar Dika. Hadir dalam acara pelantikan, Unsur Forkopimda Lebak , Pimpinan PPM Banten, Pimpinan DPD Legiun Veteran RI Banten.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Lebak, Ade Sumardi mengatakan, bahwa PPM sebagai pewaris, pelestari serta pembudayaan semangat nilai-nilai 45 dalam perwujudan kesetiaan kepada bangsa dan negara.
Masih kata Ade, melalui pergantian pengurus yang baru hendaknya dapat lebih meningkatkan peran organisasi sebagai mitra pemerintah daerah.
“Organisasi pemuda panca marga diharapkan mampu merumuskan gagasan besar dan visi yang kuat, serta dapat meningkatkan dalam membentuk karakter bangsa serta bersinergi dengan program pembangunan pemerintah Kabupaten Lebak,” ujar Ade
Sementara itu, Sekretaris Pemuda Panca Marga (PPM) Kabupaten Lebak, E Mukhtar mengatakan,. Pemuda Panca Marga adalah organisasi sosial kemasyarakatan yang kedudukannya bernaung di bawah organisasi Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI).
“Sebagai anak kandung dari LVRI yang anggotanya merupakan anak-anak atau cucu para veteran, tentunya kami berharap PPM Kabupaten Lebak bisa berkibar dan keberadaannya bisa dirasakan oleh masyarakat. Kami ingin bisa terus berkontribusi dalam menjaga dan mengawal NKRI,” kata E. Mukhtar kepada fajarbanten.com usai pelantikan, Rabu (10/11/2021)
Lebih lanjut, Mukhtar menjelaskan, dirinya meyakini, PPM Kabupaten Lebak yang dipimpin oleh Etin Suprihatin dapat menjadi barometer PPM di seluruh provinsi, khususnya Provinsi Banten agar mampu mendorong organisasi ini kearah cita-cita dan tujuan luhur LVRI itu.
“Oleh karena itu, dengan aktivitas yang dilaksanakan nanti, PPM Kabupaten Lebak tetap menjaga marwah organisasi ini agar terus konsisten melaksanakan tata kelola organisasi sesuai dengan arah dan tujuan awal lahirnya PPM,” pungkas Mukhtar. (Yud)