TANGERANG – Lapas Perempuan Tangerang melaksanakan Kegiatan family support group (FSG) secara tatap muka yang merupakan rangkaian rehabilitasi pemasyarakatan di LPP Kelas IIA Tangerang.
Saat dikonfirmasi, Kepala Lapas Perempuan Tangerang Esti Wahyuningsih mengatakan bahwa Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan rehabilitasi pemasyarakatan tahun 2023 yang melibatkan peran serta keluarga dalam pemulihan korban adiksi.
Kegiatan family support group bertemakan “Dukungan Keluarga adalah Kunci dalam Keberhasilan Proses Pemulihan dari Penyalahgunaan Narkoba”
“Kegiatan ini diikuti oleh 30 orang residen, 10 orang keluarga residen, 1 orang Narasumber dari Babes Rehabilitasi BNN dan Tim Pokja Rehabilitasi,” ujar Kalapas.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan oleh Adi Rusmayadi dari Babes Rehabilitasi BNN. Kemudian dilanjutkan sesi tanya jawab kepada keluarga peserta rehab. Kegiatan selesai masing-masing WBP Kembali ke blok hunian dalam keadaan aman terkendali.