KORANBANTEN.COM-Di penghujung pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-108 Kodim 0605/Subang, warga Desa Cintamekar Kecamatan Serangpanjang Kabupaten Subang Jawa Barat, sudah mulai bisa menikmati jalan yang merupakan salah satu karya dari program TMMD Ke-108 Kodim 0605/Subang, Minggu (26/7/2020).
Meski belum bisa secara leluasa dikarenakan pembukaan jalan itu belum selesai sepenuhnya hingga di H-4 menjelang berakhirnya TMMD. Sejumlah anggota Satgas dengan dibantu warga masih bekerja untuk menyelesaikan target sasaran.
”Jika untuk kebutuhan terbatas, warga sudah bisa menikmati atau menggunakan jalan baru hasil karya TMMD. Senang rasanya melihat antusias kegembiraan warga yang mulai bisa menikmati jalan itu,” beber Babinsa Koramil 0504/Sagalaherang selaku anggota Tim Satgas TMMD Ke-108 Kodim 0605/Subang, Sertu Cece Jakaria.
Seperti yang dilakukan Sudin (40) warga Desa Cinta Mekar Kecamatan Serangpanjang ketika sedang melintasi jalan baru tersebut “Jalannya sudah bagus setelah dibangun Pak Tentara, saya gak menyangka jalan akan jadi selebar ini,” ujarnya.
Diketahui, pembukaan jalan penghubung dua kecamatan di Kabupaten Subang yakni Kecamatan Serangpanjang dengan Kecamatan Cipeundeuy adalah salah satu dari sejumlah sasaran fisik TMMD Ke-108 Kodim 0605/Subang.(**)