Zulfikar, Kader Demokrat Provinsi Banten Siap Maju Pileg DPR RI

KORANBANTEN.com – Acara Ngeriung Asik (Ngerik) Senin (23/4/18) malam bertempat di RM Jaga Rawa Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang bersama Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono dan Ani Yudhoyono beserta tokoh partai Demokrat, Wahidin Halim yang saat ini menjabat sebagai Gubernur Provinsi Banten, jajaran DPD Banten, Iti Octavia Jayabaya, Baihaki Arsad DPC Demokrat Kota Tangerang dan pengurus PAC ranting, kader-kader organisasi partai, alim ulama dan tokoh masyarakat se-Kota Tangerang.

Sebagai kader terbaik partai Demokrat Provinsi Banten, Zulfikar siap untuk maju menjadi kandidat bakal calon Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) mewakili masyarakat se-Tangerang Raya. Hal itu dikatakan seusai  menghadiri Ngeriung Asik.

Bacaan Lainnya

Zulfikar mengutarakan kesiapannya untuk maju mewakili dapil Banten 3, Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang dan Kota Tangerang Selatan. Adanya dukungan kurang lebih 50 orang anggota dewan dan bakal mengusung dirinya maju menjadi calon anggota DPR RI.

“Insya Allah sebagai kader, saya sudah siap kalau ada restu dan rekomendasi dari pimpinan pusat” ucapnya.

Saat ini Zulfikar masih menjabat sebagai Biro Kominfo DPP partai Demokrat Banten dan merupakan sosok yang dinilai mampu menggerakkan para kader dan simpatisan partai demokrat se-Tengerang raya.

Kemampuannya membuka dan menjalin komunikasi baik internal maupun eksternal bersama rekan rekan kader di partai Demokrat dan sebagai ketua Advokat KAI Kota Tangerang, ketua Himpunan Investor Banten dan Peduli Masyarakat Pemkot Kota Tangerang.

Zulfikar yang sering dipanggil bang Zul ini sangat percaya SBY mampu tahu benar siapa kader terbaiknya yang mampu menjalankan amanah, bekerja profesional dan menjalankan mandat kepercayaan partai serta bisa mewakili suara masyarakat Indonesia. (Nurul)

Pos terkait