KORANBANTEN.COM – Ricki Zaenal Abidin, menyatakan kesiapannya untuk maju di ajang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Kerta, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Lebak, Banten.
Dikatakan pria yang berslogan ‘Silaturahmi Tanpa Batas, Melayani Sepenuh Hati, Muda Mengabdi’ ini, keinginannya untuk maju di Pilkades 2021 sebagai bentuk itikad untuk mengabdikan diri bagi masyarakat Desa Kerta.
“Saya ingin memberikan manfaat bagi masyarakat, dengan menjadi Kepala Desa saya bisa langsung turut serta dalam upaya kesejahteraan masyarakat Desa Kerta,” kata Ricki, Selasa, (25/05/2021).
Diakui Ricki, saat ini dirinya sudah mulai menyatakan niatnya untuk maju di Pilkades kepada masyarakat, “Niat ini harus dibuktikan dengan mensosialisasikan kepada masyarakat sebagai bentuk keseriusan saya untuk maju di Pilkades 2021 ini,” terang pria yang saat ini bergelut di bidang showroom motor di wilayah Banjarsari.
Sebagai pendatang baru di kontestasi politik tingkat desa ini, Ricki menyadari bahwa banyak hal yang harus ia lakukan untuk memberikan kepercayaan kepada calon pemilih.
“Tentunya dengan cara-cara yang sesuai aturan, bukan dengan iming-iming maupun politik uang, bukan hanya itu masyarakat butuh bukti bukan janji,” tegas Ricki.
Untuk melenggangkan niatnya, saat ini ia tengah mempersiapkan segala persyaratan yang dibutuhkan untuk pendaftaran bakal calon kepala desa, “Saya sedang mempersiapkan semuanya, intinya saya sudah bulat dan siap untuk maju, dan yang utama juga adalah restu dari keluarga,” tuturnya.
Tak lupa, kata Ricki, saya minta Do’a dan dukungannya dari masyarakat Desa Kerta, “Agar apa yang saya niatkan ini bisa berjalan dengan lancar, dan ini adalah politik tapi bagaimanapun kita harus berupaya bagaimana berpolitik dengan santun dan fokus terhadap tujuan yaitu mengabdi untuk masyarakat Desa Kerta,” pungkasnya.
(Usep).