KORANBANTEN.COM – Pemerintah Kabupaten Lebak menggelar kegiatan Halal Bihalal Idul Fitri 1442 H yang dihadiri oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Lebak secara virtual melalui platform zoom meeting.
Turut bergabung Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya didampingi Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi, Pj Sekda Lebak Virgojanti serta Para Asisten Daerah Kabupaten Lebak. Bertempat di Lebak Data Centre, Senin (17/05/2021).
Silaturahmi virtual sekaligus Halal Bihalal ini juga bertujuan untuk memperkuat sinergitas antar ASN di Kabupaten Lebak dalam meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat.
Dalam sambutannya Bupati Lebak menyampaikan kepada seluruh ASN bahwa Pemkab Lebak kembali meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) keenam kalinya dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Banten atas Laporan Keuangan Pemkab Lebak Tahun 2020.
Bupati juga mengapresiasi capaian para ASN dalam Pencegahan Korupsi yang dipantau oleh tim Koordinasi Supervisi Pencegahan Korupsi KPK RI melalui Monitoring Center Of Prevention (MCP).
“Nilai kita untuk tahun 2020 sangat membanggakan yaitu 88,82, yang menempatkan Lebak diposisi kedua setelah Pemerintah Provinsi Banten untuk Wilayah Banten dan diposisi 29 Nasional sebagai daerah yang melakukan tata kelola pemerintahan yang dinilai mampu mencegah tindak korupsi” Ucap Bupati.
Bupati berharap dengan MCP ini tindakan koruptif dan penyelewengan keuangan negara/daerah tidak terjadi di Kabupaten Lebak.
Selain itu Bupati juga mengajak kepada para ASN untuk tetap konsisten dalam menerapkan Protokol Kesehatan dalam setiap aktivitas guna menekan angka penyebaran Covid-19. (Yud)