Jalan Baru Hasil TMMD 108 Mulai Dilintasi Warga

KORANBANTEN.COM-Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke- 108 Kodim 0605/Subang bersama warga setempat membangun infrastruktur jalan baru di Desa Cintamekar Kecamatan Serangpanjang Kabupaten Subang Jawa Barat, Minggu (26/7/2020).

Pembangunan Jalan Baru tersebut sepanjang 8500 Meter dengan lebar 20 Meter yang menghubungkan 2 Kecamatan yaitu Kecamatan Serangpanjang dan Kecamatan Cipeundeuy sudah mulai dilalui kendaraan baik roda empat maupun roda dua.

Bacaan Lainnya

Tim Satgas TMMD Ke-108 melakukan pemantauan dari udara dengan menggunakan drone. Tampak dari udara hasil dari pengerjaan jalan baru terlihat jalan membentang panjang dan lebar.

Dikesibukanya Komandan Kodim 0605/Subang sekaligus sebagai Dansatgas TMMD Ke-108, Letkol Arh Edi Maryono memastikan pembangunan jalan baru akan selesai sesuai Target dan berharap warga bisa beraktivitas dengan menggunakan jalan tersebut.

“Proses pengerjaan pembukaan dan pembuatan jalan baru ini selalu mengedepankan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran penyakit covid 19, yaitu dengan menerapkan protokol kesehatan yang salah satu diantaranya yaitu wajib penggunaan masker,” tutupnya.(**)

Pos terkait