Kanwil Banten Kedatangan Plt. Direktur Diseminasi dan Penguatan HAM

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Banten terus gencar melakukan dan menerima kunjungan guna memperkuat tugas dan fungsi Kementerian Hukum dan HAM RI di Wilayah.

Kepala Kantor Wilayah Agus Toyib didampingi oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Sri Kurniati Handayani Pane menerima kunjungan Plt. Direktur Diseminasi dan Penguatan HAM, Erfan Syarbini dan Kepala Sub Direktorat Diseminasi dan Penguatan HAM Wilayah III, Lukman di Ruang Kepala Kantor Wilayah. Selasa (16/03/2021).

Bacaan Lainnya

Kunjungan ini dimaksudkan dalam rangka melaksanakan bimbingan terkait pelayanan publik berbasis HAM dan melaksanakan penyiapan perumusan dan pelaksanaan kebijakan, pemberian bimbingan teknis dan supervisi, serta pelaksanaan pemantauan, evaluasi, dan pelaporan di bidang diseminasi dan penguatan HAM serta pengembangan tenaga diseminasi dan penguatan HAM.

Plt. Direktur Diseminasi dan Penguatan HAM, Erfan Syarbini mengatakan bahwa Kantor Wilayah merupakan perpanjangan tangan dari Kemenkumham pusat, dan melaksanakan tugas Kementerian Hukum dan HAM berdasarkan kebijakan Menkumham.

“Salah satu fungsi Kanwil ialah melaksanakan penguatan dan pelayanan HAM kepada masyarakat untuk mewujudkan penghormatan, pemenuhan, pemajuan, perlindungan dan penegakkan HAM,” ungkapnya.(Dede).

Pos terkait