Kunjungi Rutan Serang, Ini Kata Ketua PWI Banten

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Banten Rian Nopandra, didampingi Ketua Harian sekaligus Ketua PWI Kota Serang Akbar menyambangi Rutan Kelas IIB Serang, kedatangannya tersebut dalam rangka silaturahmi dengan Rutan Serang. Jumat (25/06/2021).

Bertempat di Ruang Tamu Karutan, Kepala Rutan Kelas IIB Serang Aliandra Harahap didampingi Kepala KPR dan Kasubsi Pelayanan Tahanan menyambut langsung kunjungan Ketua PWI Provinsi Banten.

Bacaan Lainnya

Mengawali pembahasan, Kepala Rutan Serang Aliandra Harahap berterimakasih kepada Ketua PWI Banten yang sudah mau mengunjungu Rutan Serang dan bersinergi dalam hal pemberitaan yang positif.

“Tentunya sejauh ini hubungan antara PWI dengan Rutan Serang berjalan sangat baik, kita juga terbuka untuk masyarakat dan teman-teman media yang ada di Provinsi Banten, Khususnya di Kota Serang,” ujar Karutan.

Karutan juga menambahkan bahwa dimasa Pandemi Covid-19 ini, jajarannya terus berupaya melakukan terobosan dan inovasi bagaimana memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat maupun warga binaan.

Sementara itu, Ketua PWI Provinsi Banten Rian Nopandra mengucapkan terimakasih kepada Rutan Serang yang membuka pintu lebar-lebar untuk PWI.

“Sejauh ini, Kita sebagai organisasi pers terus memantau pemberitaan yang ada di Banten, ini menjadi tugas kita dalam bersinergi dengan instansi, tentunya kita juga akan mendukung Rutan Serang dan akan memberikan support untuk lebih baik dan lebih maju,” tandasnya. (Dede).

Pos terkait