Koranbanten.com – Pesantren merupakan khazanah pendidikan dan budaya Islam di Indonesia. Dalam perjalanan sejarah pendidikan Islam di Indonesia, peran pesantren tak diragukan lagi. Pesantren telah memberikan konstribusi yang besar bagi pergumulan pendidikan dan pembentukan sumberdaya manusia Indonesia, baik secara kualitas maupun kuantitas jauh sebelum berdirinya sekolah.
Sementera itu keberadaan pondok pesantren di Banten sangat strategis bagi penggemblengan mental serta moral generasi muda. Untuk itu Pemerintah Provinsi Banten melalui Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) secara khusus menganggarkan bantuan untuk pengembangan dan membantu program pondok pesantren. Demikian dikatan Kepala Biro Setda Provinsi Banten Irvan Santoso beberapa waktu lalu.
Menurut Irvan selain bantuan dana secara langsung pihaknya juga menjalin sinergisitas dengan instansi lain, seperti dengan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Banten, Dinas Sosial, Dinas Pendidikan serta pihak-pihak terkait lainya.
Dengan pola tersebut, kata dia, diharapkan setiap dana bantuan yang diberikan bisa benar-benar memberi manfaat secara maksimal sesuai dengan tujuan dasar pengembangan pesantren itu sendiri seperti yang dicanangkan berbagai pihak terkait tadi.
Selain itu juga Irvan menjelaskan terkait pemberdayaan ekonomi pondok pesantren, telah ada nota kesepahaman antara Menteri Agam, Menteri Pertanian, Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Menteri Kelautan dan Perikanan, Menteri Koperasi dan UMKM, menteri Dalam Negeri tentang pemberdayaan ekonomi umat melalui pondok pesantren dan koperasi pondok pesantren.
Dengan demikian, generasi Banten yang secara serius dididik di ponpes akan menguasai ilmu agama dan ilmu pengetahuan umum serta teknologi sekaligus sesuai minat dan bidang pendidikan khusus yang ditekuninya.
Harapannya, kata Irvan ponpes dapat mewujudkan generasi banten yang memiliki kecakapan mandiri serta berakhlakul karimah. (ADVERTORIAL)