KORANBANTEN.COM-Kemacetan parah terjadi di Jalan Cadasari – Pandeglang tepatnya di Lingkungan Gayam, Desa Cadasari, Kecamatan Cadasari, Senin, 28 September 2020.
Kepadatan ini disebabkan oleh perbaikan jalan yang dilakukan sejak pagi hingga siang hari bahkan aktivitas tersebut masih berjalan.
“Perbaikan jalan sudah dilakukan sejak pagi, bahkan hampir setiap hari kemacetan terjadi, tidak tanggung – tanggung sampai puluhan kilo kemacetan nya,” ujar salah satu pengendara yang melintas, Abdul Gofar.
Sebagai masyarakat Abdul berharap agar perbaikan jalan tersebut dapat diselesaikan dengan cepat agar tidak terjadi kemacetan dan mengganggu aktivas masyarakat. Bahkan dirinya mengungkapkan, setahu dirinya perbaikan dilakukan malam hari.
“Harusnya dikerjakan malam hari tapi kenapa siang hari,” jelasnya dengan nada bingung.
Terpisah, PPK Satuan Kerja (Satkert) Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I Provinsi Banten Narto, ketika dikonfirmasi, Senin (28/9) mengatakan bahwa perkerjaan tersebut memang seharusnya dilakukan malam hari.
“Seharusnya macet memang malam hari,” ujarnya singkat melalui pesan whatsapp.(akbr).