KORANBANTEN.COM – Kepolisian Sektor Balaraja, Bersama Camat Balaraja melakukan antisipasi untuk menghindari terjadinya aksi tawuran dan coret – coretan pada pelulusan siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dengan menggandeng sekolah untuk mengumumkan kelulusan siswanya di halaman Kantor Polsek Balaraja.
Berdasarkan pantauan di lapangan, ratusan siswa SMK Mandiri 2 Balaraja ini terlihat tertib berkumpul di halaman Mapolsek Balaraja, Kamis (03/05/2018).
Sebelum dilakukan pengumuman pelulusan, Kapolsek Balaraja Kompol Wendy Andrianto S.IK , Bersama Camat Balaraja Mas Yoyon Suryana melakukan pengarahan di hadapan ratusan siswa SMK Mandiri 2 Balaraja.
Kapolsek Balaraja Kompol Wendy Andrianto mengatakan, pada pelulusan siswa sekolah kali ini kepolisian Sektor Balaraja melakukan antisipasi gangguan kamtibmas dengan melakukan sosialisasi kepada seluruh sekolah yang ada di Balaraja, dari sosialisasi tersebut Polsek Balaraja langsung menggandeng sekolah untuk melakukan pengumuman kelulusan di depan halaman Polsek Balaraja.
“Tawaran dari Kepolisian Sektor Balaraja langsung direspon oleh pihak SMK Mandiri 2 Balaraja dengan melakukan pengumum siswanya di halaman Kantor Polsek Balaraja,” ujar Kapolsek.
Karena halaman Kantor Polsek Balaraja tempatnya terbatas sambung Kapolsek, bagi sekolah-sekolah lain Polsek Balaraja melakukan pengamanan secara langsung di masing-masing sekolah dengan menerjunkan anggota Babinkamtibmas di setiap sekolahnya.
Camat Balaraja Mas Yoyon Suryana mengatakan, kerjasama Muspika Kecamatan Balaraja dengan menggandeng sekolah agar seluruh siswa-siswi yang sudah lulus, tidak membuat aksi konvoi sepeda motor, coret-coretan, dan mengundang seluruh orang tua siswa agar menyaksikan hasil kelulusan.
“Alhamdulillah pelulusan sekolah SMK di Kecamatan Balaraja berjalan lancar aman dan tidak ada aksi ugal-ugalan kendaraan bermotor yang bisa menyebabkan kemacetan lalu lintas,” ucapnya.
Sementara itu, Mad Yusuf salah seorang guru SMK Mandiri 2 Balaraja mengaku terharu atas inisiatif jajaran Polsek Balaraja yang melakukan tindakan preventif dengan melakukan pengumuman kelulusan siswa di halaman Polsek Balaraja, menurutnya ide tersebut sangat positif untuk terus dilaksanakan setiap tahunnya agar tidak terjadi aksi tawuran dan keributan yang merugikan masyarakat dan siswa.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada jajaran Kepolisian Sektor Balaraja karena bisa mengamankan pelulusan siswa dengan aman dan lancar,” pungkasnya. (Mulyadi)