Sambut Ramadhan, Majlis Talim Al Ikhlas Tegal Rotan Gelar Pengajian

Koranbanten.com – Ciputat, Majelis Ta’lim Al Ikhlas Tegal Rotan di RT.04 RW.07 Kelurahan Sawah Baru Kecamatan Ciputat Kota Tangerang Selatan (Tangsel) memperingati Isro Wal Mi’raj Dan Tawakuf, dengan tema Marilah Kita Sambut Bulan Suci Ramadhan Dengan Semangat Ibadah dan Taqwa Ukhuwah Islamiyah, Minggu (13/5-2018).

Dalam acara tersebut juga sekaligus penutupan pengajian sementara yang menghadirkan penceramah Drs. KH. Muhammad Lutfi Zawawie.

Bacaan Lainnya

Abdul Wahid selaku Ketua Majelis Taklim Al Ikhlas Tegal Rotan mengatakan ini untuk penutupan pengajian sementara menjelang bulan Ramadan.

“Meski ada penutupan pengajian bulanan, tetapi selama bulan Ramadan akan diisi dengan berbagai kegiatannya keagamaan,” katanya kepada fajarbanten.com

Mewakili Lurah Sawah Baru, Abdul Wahab selaku staf. Kelurahan Sawah Baru Ciputat mengatakan dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan Berbanyak Amal Soleh dan selalu menjalin Hukuah Islamnya antara warga kampung Tegal Rotan Kelurahan Sawah Baru Ciputat Kota Tangsel.

Dalam sambutannya, Ia berpesan kepada warga tetap menjaga lingkungan agar bersih, indah dan nyaman.

“Mari ciptakan wilayah RW 07 ini menjadi lingkungan yang tertib dan rapih agar menjadi daerah percontohan bagi RW yang lain,” ujarnya.

Sedangkan H. Usman selaku tokoh masyarakat menyampaikan dalam menyambut bulan Ramadhan tahun ini tentu harus dibarengi dengan rasa syukur serta bahagia dalam menyambutnya.

“Biasanya pada bulan ramadhan juga terdapat ceramah ceramah agama Islam singkat atau kultum mengenai berbagai hal tentang ramadhan,” tuturnya.

Sementara itu, Drs. KH. Muhammad Lutfi Zawawie menyampaikan tausyiahnya dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan Dengan Semangat Ibadah Dan Taqwa Ukhuwah Islamiyah.

“Hendaklah setiap muslim yang akan menyambut ramadhan mulai menghitung- hitung amal dan dosa yang telah ia lakukan selama setahun ini,” ujarnya.

Ia juga berpesan, dalam melakukan taubat dan memperbanyak istighfar sebelum bulan ramadhan tiba adalah menjadi penting dilakukan oleh orang beriman, sehingga ketika datangnya bulan suci ramadhan jiwanya sudah siap untuk menjalankan ibadah.

Acara tersebut dihadiri oleh para tokoh masyarakat, tokoh agama, karang taruna, kaum Ibu-ibu Majelis Taklim dan juga dimeriahkan penampilan hadaroh dari Serua Ciputat. (ade)

Pos terkait