Siti Rohmatulaliah, Program Nasrul-Eki Bukan Hanya Janji Manis

KORANBANTEN.COM – Kabupaten Serang kedepan harus memiliki sosok pemimpin yang dapat mengayomi masyarakat dan amanah terhadap janjinya pada saat deklarasi. Demikian dikatakan Siti Rohmatulaliah, M.Pd, aktivis perempuan Kabupaten Serang, Jumat (13/11/2020).

“Dua pemuda yang sangat luar biasa yang dapat memberikan perubahan Kabupaten serang menuju lebih baik lagi adalah Nasrul Ulum dan Eki Baihaki. Baik dari ekonomi sosialnya, pendidikan masyarakat menegah kebawah, birokrasi pemerintahan yang pro kepada masyarakat, dan fasilitas umum untuk masyarakat,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Siti melihat, dua tokoh muda Nasrul Ulum dan Eki Baihaki, memang ideal dan program yang di tawarkan bukan janji manis belaka akan tetapi dapat direalisasikan ketika terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Serang.

“Harapan kami sebagai masyarakat yaitu hidup sejahtera di tanah kelahiran yang saat ini pribumi hanya melihat saja, tanpa dilibatkan didalamnya,” tandasnya.

“Contohnya pabrik banyak di sekitar kita tapi masyarakat banyak yang tidak berkerja,” imbuh Siti Rohmatulaliah.(Opik).

Pos terkait