Anda mungkin sering menemukan anak-anak Anda membuang wortelnya ke bawah meja makan atau memberikan brokolinya pada si kucing. Mengajarkan anak menyukai sayuran hendaknya dilakukan sejak masih bayi.
“Jika Anda ingin mendorong anak suka makan sayuran, pastikan Anda memulainya lebih dini,” kata penulis studi, Marion Hetherington dari University of Leeds.
Peneliti mencoba mengajarkan bayi berusia 4-38 bulan untuk menyukai bubur hijau yang terbuat dari sayuran. Orang tua kadang-kadang risau dan berusaha menambahkan gula ke dalam bubur hijau bayinya supaya menutupi rasa sayur.
“Tak perlu repot-repot. Jika Anda mengajarkan mereka sejak dini, kami menemukan hampir tak ada perbedaan perilaku makan antara bayi yang diberikan bubur hijau tanpa gula dengan bubur hijau yang diberikan pemanis,” ujarnya.
Mengenalkan anak sayuran hijau sejak kecil sangat penting supaya mereka bertumbuh sehat. Ketika Anda menyiapkan makanan ini sejak awal, itu berarti Anda tak hanya menyiapkan nutrisi baik untuk anak di masa depan, namun juga mengatur selera makannya.
sumber : republika.com