koranbanten.com – Untuk memberantas peredaran dan penggunaan narkoba di Desa Kedayakan Kecamatan Kragilan, BNN Banten membentuk relawan dari Forum Bela Negara yang nantinya bertugas memonitor para pengguna narkoba di Wilayah Desa Kedayakan, Kecamatan Kragilan.
Para relawan pelajar anti narkoba tersebut berjumlah 60 orang yang berasal Forum Bela Negara. Mereka dilantik oleh Kepala Bidang P4GN Banten Letkol Sugiono, Selasa (15/08/2017) di kantor Desa Kedayakan, Kecamatan Kragilan.
Kabid P4GN , Letkol Sugiono mengatakan, memberikan bekal pengetahuan kepada relawan 60 orang yang berasal Forum Bela Negara yang telah dilantik tersebut, tentang bahaya narkoba dan juga ciri-ciri orang yang memakai narkoba, sehingga nantinya ketika mereka bertugas sebagai relawan anti mempunyai sikap yang tegas dengan pengetahuan yang telah mereka miliki tersebut.
Sementara itu ia menjelaskan, Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat, para relawan anti narkoba di Wilayah Desa Kedayakan, Kecamatan Kragilan yang telah dibentuk itu, nantinya akan menjadi perpanjangan tangan BNN dalam hal pencegahan terhadap penyalahgunaan narkoba.
“Dengan telah dibentuknya relawan anti narkoba ini diharapkan para pelajar dapat mewaspadai kemungkinan terjadi penyalahgunaan narkoba di lingkungan sekolah dan dapat bekerjasama dengan BNN dalam memerangi narkoba,” kata.(ADVERTORIAL)