KORANBANTEN.COM – – Guna Mengantisipasi ketahanan pangan dan kerawanan pangan dimasa panademi, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Lebak menggelar kegiatan dengan membeli beras gilingan hasil panen para petani lokal dan beras yang dibelinya disalurkan untuk bantuan masyarakat miskin dan jompo.
Ketua Umum DPD PKS Kabupaten Lebak, Dian Wahyudi mengungkapkan, kegiatan antisipasi kerawanan pangan di masa pandemi Corona ini bekerjasama dengan para anggota dewan diinternal PKS, yang tujuannya tidak lain membantu masyarakat petani dan warga tidak mampu dimasa sulit saat ini akibat pandemi.
“Alhamdulillah kegiatan ini mendapat sambutan baik oleh para petani, karena beras hasil panennya kita beli dengan harga yang sesuai beras dijual dipasaran, sehingga mereka sangat gembira dan menyambut baik,” kata Dian Wahyudi, kepada Wartawan, Rabu (21/10).
Menurut Dian, pihaknya membeli langsung di penggilingan padi dengan target berasnya lokal yakni Ciberang. Selain itu kata Dian, pihaknya juga mengajak dan mengedukasi para petani dalam menjalankan aktifitasnya agar selalu menggunakan protokol kesehatan dengan menerapkan 3 M.
“Kita juga melakukan sosialiasi agar dimasa pandemi ini bisa adaptasi kebiasaan baru (AKB) dengan protokol kesehatan dalam setiap kegiatannya,” terang Dian.
Andri, Seorang petani sekaligus pemilik penggilingan padi di Kecamatan Warunggunung, Kabupaten Lebak mengaku, pihaknya mengapresiasi kegiatan PKS yang membantu warga dengan membeli beras hasil panen petani dan menyalurkannya kembali kepada masyarakat tidak mampu.
“Iya kita menampung gilingan padi dari masyarakat setiap panennya, sebelumnya kami yang membeli, kini PKS Lebak yang membelinya langsung kepada petani,” ucap Andri.(Akew)