Diterjang Ombak, Kapal Nelayan di Cihara Terbalik

KORANBANTEN.COM – Nasib Naas menimpa nelayan dengan kapal kecil yakni Holil, (55), warga Kampung Cipunaga RT 04 / RW 03, Desa Cihara. Pasalnya, kapal kecil yang ia tumpanginya diterjang ombak dan terbalik saat memasuki alur untuk berlabuh ke tepi pesisir Kampung Sedekan, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak, tepatnya di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Cihara, usai melaut. Senin, (30/11/2020), sekitar pukul 08.15 Wib.

Dikatakan Holil, ia bersama rekannya yaitu Saeri (30), warga Kampung Cimundu, Desa Cihara, hendak berlabuh namun ombak menerjang, “Saat kami memasuki lalawang (alur) tiba-tiba perahu saya dihantam ombak, perahu terbalik dan hancur, jaring juga tenggelam. Hanya mesin perahu yang bisa diselamatkan, dan kami berdua ditolongin oleh rekan nelayan dari darat membawa pelampung ban dalam untuk menolong kami,” terang dia.

Bacaan Lainnya

Atas kejadian ini, ia mengaku dengan perahunya yang hancur berakibat tak bisa melaut seperti biasa.

“Kami berharap kepada pemerintah terkait bisa membantu kami, bagaimana nasib kami kedepannya. Kami tidak bisa melaut karena peralatan untuk menangkap ikan sudah tidak ada. Perahu saya hancur dan jaringpun hilang terbawa arus laut,” harap Holil.

Sementara itu, Ojer selaku ketua Nelayan Kecamatan Cihara, mengaku prihatin atas kejadian ini dan meminta agar pemerintah meninjau lokasi tersebut.

“Pada hari ini terjadi terbaliknya perahu nelayan dikarenakan faktor lalawang (alur) untuk keluar masuk perahu nelayan, dimana lalawang tersebut tidak memadai. Menurut saya ombaknya biasa saja. Maka dari itu saya selaku ketua Nelan Kecamatan Cihara yang juga ketua TPI Cihara, meminta kepada pemerintah terkait untuk segera meninjau lokasi dan segera membangun alur dan pelabuhan untuk perahu nelayan disini,” tuturnya.

Diketahui, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, kedua nelayan tersebut berhasil diselamatkan oleh nelayan lainnya dengan menggunakan peralatan seadanya.

(Usep).

Pos terkait