Koranbanten.com – Gerakan yang lambat dan mengalir dari tai chi, olahraga kuno dari china telah terbukti memiliki banyak manfaat bagi orang lanjut usia dengan penyakit kronik. Mereka yang menderita kanker payudara, gagal jantung, osteoartritis dan penyakit paru obstruktif kronik. Mengalami peningkatan dalam kekuatan, keseimbangan dan postur tubuh.
Manfaat nyata yang dirasakan yaitu nyeri berkurang dan pernapasan lebih lancar.
Mereka yang menderita kanker payudara, gagal jantung, osteoaritis, dan penyakit paru obstruktif kronik, mengalami peningkatan dalam kekuatan, keseimbangan dan postur tubuh. Manfaat nyata yang dirasakan adalah rasa nyeri berkurang dan pernapasan lebih lancar.
Jika Anda sudah tua dan memiliki satu dari penyakit, tai chi dapat menjadi alternatif untuk meningkatkan level kebugaran. Tai chi adalah rangkaian gerakan yang lembut, mengalir ritmis dan sudah dikembangkan sejak ribuan tahun, termasuk gerakan yang diperlukan untuk menguatkan kelompok otot. Meski terlihat lembut, tetapi jika dilakukan teratur olahraga ini akan meningkatkan kekuatan otot, keseimbangan, postur dan kelenturan.
Menurut Reid, tai chi memiliki manfaat pada aspek mental. Banyak jenis tai chi yang punya komponen spiritual kuat. Karena ini berbeda dengan olahraga lainnya. Kelebihan lain dari olahraga adalah bisa dilakukan dalam berbagai bentuk, bisa bersama-sama atau sendirian dan tidak membutuhkan alat apa pun. Beberapa komunitas juga menggratiskan olahraga ini. Bagi mereka yang menderita radang sendi (osteoartistis), gerakan-gerakan tai chi dapat mengurangi rasa nyeri dan kekuatan sendi. @Ani Susanti