Secara Virtual, Rutan Pandeglang Paparkan Komitmen Pembangunan ZI WBK

KORANBANTEN.COM – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pandeglang Mengikuti Kegiatan Desk Evaluasi Zona Integritas Tahun 2020 Bersama Tim Penilai Nasional Kemenpan RB. Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Rutan Kelas IIB Pandeglang beserta seluruh Tim Zona Integritas Rutan Kelas IIB Pandeglang. Selasa (03/11).

Kegiatan tersebut merupakan tindaklanjut dari evaluasu Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) yang diselenggarakan oleh Tim Pengawas Nasional (TPN).

Bacaan Lainnya

Rangkaian ini dibuka oleh Tim TPN yang kemudian dilanjutkan dengan penyampaian paparan oleh Kepala Rutan Kelas IIB Pandeglang , dimana dalam paparan tersebut Kepala Rutan menjelaskan mengenai Pembangunan Zona Integritas serta inovasi yang ada di Rutan Kelas IIB Pandeglang.

Dalam Paparannya, Karutan Pandeglang menyampaikan tentang progress pembangunan ZI pada sasaran area perubahan. Dimulai dari deklarasi pembangunan ZI, internalisasi, before-after pada area perubahan serta inovasi-inovasi unggulan yang terdapat di Rutan Pandeglang.

“Komitmen kami dalam merubah budaya kerja lama menjadi birokrasi yang bersih tanpa pungli ataupun gratifikasi. Revolusi mental sangat diperlukan agar seluruh jajaran Rutan Pandeglang, berkinerja dengan menjadi role model yang baik, santun, jelas, serta berintegritas. Tak luput dengan pelayanan yang sangat baik kepada masyarakat tentunya,” ujar Karutan Pandeglang, Jupri.

Dalam kesempatan ini Tim TPN juga memberikan Masukan dan mengapresiasi Kepada Rutan agar terus menjaga semangat dam integritasnya dalam Pembangunan ZI.(Dede)

Pos terkait